Kamis, 22 Oktober 2015

My First Handmade Brooch


Awal mula tertarik atau mencoba bikin bros selain dari flanel dan kain perca, yaitu pada saat liat DP temen di BBM dia pasang photo bros yang menurut saya pribadi sangat cantik. Saat itu kebetulan ada bahan sisa dari produksi pashmina maka bongkarlah dan mulai menggunting-gunting sesuai yang diberitahu step by step cara buatnya.

Pada awalnya belum paham bagaimana bentuk kucup segitiga itu, lalu mulai obrak abrik dan gunting menggunting sesuai pola lingkaran yang diinginkan, Lalu saya sendiri membuat ukuran besar dan kecil untuk model yang serupa seperti gambar yang disamping kiri :). 

Saat itu saya menggunakan hiasan manik-manik polos bekas kalung yang sudah tak terpakai, dan untuk mute saya menggunakan akrilik yang kecil-kecil . Dan ada juga yang pakai kancing bungkus. 



Dan ini dia hasilnya :) 

Kalo yang ini tengahnya pakai batuan yang buat kalung dan mute akrilik yang kecil-kecil mengkilat.












Selain itu bisa juga dipakai buat hiasan jilbab di kepala seperti ini contohnya :)













Itu semua pertama banget buat bros dengan bahan yang ada dirumah, dari kain sisa produksi pashmina, batuan bekas kalung, mute akrilik yang dari 2010 dibeli baru terpakai.. Heheheheh
Kebetulan dirumah seperti lem tembak, peniti, flanel masih ada bekas produksi souvenir dari flanel dan lainnya. Heheheheh

Adapun bahan-bahan yang dipakai saat itu:
- Kain chiffon atau cerutty
- Mute akrilic
- Batuan
- Lem
- Tembakan
- Flanel
- Peniti
- Jarum
- Benang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar